14 November 2014

Resep Tumis Daun Singkong Ikan Teri Enak

Resep Tumis Daun Singkong Ikan Teri Enak. Perpaduan dua bahan makanan daun singkong dan ikan teri kan menjadi sebuah hidangan yang istimewa apabila dimasak dengan cara di tumis atau dioseng. Masakan tradisional yang praktis, ekonomis, dan mudah cara pembuatannya ini bisa anda sajikan untuk keluarga tercinta karena rasa tumis daun singkong mampu memanjakan selera lidah yang tinggi. Sederhana dan menyehatkan tentunya karena kaya akan zat besi dan kandungan gizi lain yang dibutuhkan oleh tubuh untuk memenuhi sistem metabolisme. Berikut ini resep dan cara membuat tumis daun singkong yang dilengkapi dengan ikan teri mudah dan enak.
tumis daun singkong ikan teri
RESEP TUMIS DAUN SINGKONG IKAN TERI ENAK
Bahan-bahan:
  • 1 ikat daun singkong
  • 200 gram ikan teri tawar
  • 5 buah cabai rawit iris serong
  • 5 siung bawang merah iris tipis
  • 3 siung bawang putih iris tipis
  • 1 sdt gula
  • 1 ruas lengkuas dimemarkan
  • garam secukupnya
  • air secukupnya
  • minyak goreng secukupnya
CARA MEMBUAT TUMIS DAUN SINGKONG IKAN TERI ENAK
  1. Daun singkong direbus terlebih dahulu sampai matang kemudian angkat dan tiriskan, lalu goreng ikan teri sebentar saja apabila diperlukan.
  2. Tumis bawang merah, bawang putih, cabai rawit sampai harum kemudian tambahkan gula, garam, dan lengkuas tumis sebentar lalu masukkan ikan teri.
  3. Tambahkan daun singkong dan beri air sedikit saja kemudian aduk sampai rata dan masak hingga matang dan bumbu meresap nan sedap.
  4. Angkat dan sajikan tumis daun singkong ikan teri ini selagi hangat untuk lauk bersama keluarga.
Load disqus comments

0 komentar